Kejahatan memang tidak memandang tempat dan waktu sehingga kita harus senantiasa waspada. Bahkan saat ini tidak sedikit pelamar kerja yang ali-alih mendapatkan pekerjaan, malah menjadi korban penipuan dengan modus rekrutmen pekerjaan.
Sehubungan dengan maraknya Pengumuman lowongan kerja PT. Pacific Indah Pratama & PT. Roda Pasifik Mandiri melalui berbagai situs lowongan pekerjaan yang mengatasnamakan Pacific Bike. Bersama ini kami sampaikan bahwa pengumuman tersebut adalah palsu / penipuan.
Pengumuman informasi lowongan kerja / rekeutmen PT. Pacific Indah Pratama & PT. Roda Pasifik Mandiri akan diinformasikan secara resmi melalui akun sosial media resmi pacific bike @pacificbikeofficial, serta perusahaan TIDAK PERNAH memungut biaya apapun dalam proses seleksi penerimaan calon pegawai.
Ciri-Ciri Penipuan Lowongan Kerja
Untuk menghidari tindakan kejahatan ini, sebenarnya ada beberapa ciri yang bisa kita lihat dari penipuan tersebut.
- Adanya Pungutan Atau Biaya Yang Tidak Jelas
Bila Anda mendapati sebuah perusahaan mewajibkan Anda untuk membayar untuk sebuah tahap rekrutmen, maka sudah dipastikan itu adalah penipuan. Jangan terlalu percaya dengan ancaman dan ucapan perusahaan semacam ini karena jelas-jelas mereka akan merugikan Anda.
Dalam sebuah proses rekrutmen, seluruh biaya yang timbul merupakan beban dari perusahaan. Tidak seharusnya perusahaan membebankan biaya tersebut kepada kandidat.
- Identitas Perusahaan Tidak Jelas
Bila mendapatkan sebuah undangan interview atau tes kerja, pastikan identitas perusahaan bisa mudah diketahui. Mulai dari alamat, nomor kontak hingga alamat email.
Cobalah untuk memeriksanya melalui internet atau social media sebelum Anda mendatangi tempat interview. Bila tidak jelas, kemungkinan Anda sedang mendapat undangan penipuan.
- Menggunakan Domain Web Gratis
Ciri ini merupakan sebuah ciri yang bisa kita lihat melalui alamat email yang mereka gunakan. Para penipu biasanya akan menggunakan domain dan email gratis untuk menghubungi korbannya.
- Tawaran Terlalu Menggiurkan
Tawaran dari perusahaan penipu biasanya sangat menggiurkan dengan iming-iming gaji besar untuk sebuah posisi. Agar Anda tidak terjebak, cobalah untuk membandingkan gaji untuk sebuah posisi di perusahaan.
- Deskripsi Pekerjaan Tidak Jelas
Selain menawarkan gaji yang besar, perusahaan penipu juga tidak menjelaskan dengan detail pekerjaan yang akan Anda lakukan. Anda hanya akan diminta datang interview untuk sebuah posisi pekerjaan yang tidak jelas.
- Terburu-buru Memutuskan Suatu Hal
Kebiasaan yang sering muncul adalah perekrut biasanya akan membuat Anda terburu-buru memutuskan suatu hal. Mereka akan berusaha mendesak Anda agar mau mengikuti permintaan mereka dengan berbagai alasan seperti sudah ada kandidat lain, kemungkinan ditolak lebih besar dan sebagainya.
- Terlalu Berlebihan
Agar nampak meyakinkan calon korban, beberapa penipu berusaha sangat keras untuk terlihat bahwa mereka tidak menipu. Bahkan sampai mencantumkan materai di dalam surat panggilan yang mereka kirim. Contoh lainnya yang bisa kita lihat adalah penggunaan logo perusahaan yang berlebihan dalam satu surat.
- Diterima Bekerja Tanpa Syarat
Bila mendapatkan undangan interview yang menjanjikan pekerjaan tanpa syarat khusus, maka Anda harus waspada. Cara ini biasanya juga menjadi salah satu modus untuk menarik kandidat untuk datang ke tempat penipuan.
Bagaimana Menghindari Penipuan Lowongan Pekerjaan?
Untuk terhindar dari kasus penipuan semacam ini, ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan, yaitu :
- Buat Daftar Lamaran Pekerjaan
Bila Anda memang sedang mencari kerja, maka tidak ada salahnya untuk membuat daftar perusahaan mana saja yang sudah Anda lamar. Hal ini perlu dilakukan untuk memastikan Anda hanya menerima tawaran interview dari perusahaan yang Anda ketahui saja.
Bila Anda tidak pernah merasa melamar ke sebuah perusahaan tapi mendapatkan undangan interview, maka Anda patut waspada dengan hal ini.
- Teliti Terhadap Undangan Wawancara
Bila mendapatkan sebuah undangan untuk wawancara, pastikan undangan tersebut memang benar adanya. Periksa dulu mengenai identitas perusahaan tersebut.
Periksa nomor kontak, email dan surat yang Anda terima dengan hati-hati. Pastikan bahwa tidak ada hal yang mencurigakan baik dari bentuk surat maupun alamat serta nomor kontak yang digunakan oleh penipu.
- Cek Riwayat Perusahaan
Berkat perkembangan teknologi, saat ini tidak sulit untuk mengetahui riwayat sebuah perusahaan. Tidak ada salahnya untuk melakukan sedikit riset dengan mencari informasi mengenai perusahaan tersebut melalui internet.
- Cek Layanan dan Produk Perusahaan
Selain melakukan riset mengenai riwayat perusahaan, Anda juga bisa memastikan layanan dan jasa apa saja yang dimiliki perusahaan tersebut. Bila perusahaan ini memang ada, tentunya mereka memiliki produk dan layanan yang bisa digunakan oleh konsumennya.
- Cek Website Resmi
Bila Anda mendapatkan undangan yang mencurigakan, tidak perlu ragu untuk memeriksanya melalui laman resmi milik perusahaan. Halaman tersebut biasanya hanya dibuka jika memang ada lowongan pekerjaan yang bisa Anda lamar.
Dengan melakukan hal-hal tersebut tentunya kita berharap agar bisa terhindar dari penipuan seperti ini. Ingatlah untuk selalu waspada karena kejahatan penipuan lowongan pekerjaan ini memang sangat marak terjadi.
Untuk Keterangan lebih lanjut jika dapat menghubungi :
Contact Center (021)22571087
Leave A Comment